Skip to content
Home » Aplikasi Chatting » Telegram » Cara Sembunyikan Status Online di Telegram Cukup Mudah

Cara Sembunyikan Status Online di Telegram Cukup Mudah

Sembunyikan Status Online di Telegram – Kesibukan setiap orang tidak bisa diprediksi, sering kali kamu sibuk dan tidak ingin diganggu oleh siapapun termasuk pada pesan instan yang kini banyak digunakan yaitu Telegram. Pada kesempatan ini kamu sering kali diganggu oleh rekan kamu, namun kamu tidak ingin tampak online pada Telegram.

Memang sebagai incaran orang sering kali status online pada pesan instan selalu dipantau. Jika kamu online pasti orang tersebut mengira kamu selalu membuka aplikasi tersebut dan mulailah chating. Atau tidak kalau kamu online namun tidak membalas chatnya maka menjadi salah satu kecurigaan.

Sama halnya yang sudah diterapkan dalam aplikasi whatsApp, layanan Online pada Telegram juga bisa dinonaktifkan atau disembunyikan. Jadi kamu bisa menggunakan telegram sesuka hati tanpa ada incaran dari orang yang selalu mengincar kamu. Lantas bagaimana cara sembunyikan status online pada Telegram?

Inilah Cara Sembunyikan Status Online di Telegram

Pertama, kamu haru membuka terlebih dulu aplikasi telegram pada smartphone, setelah itu klik ikon garis tiga dikiri atas dan menu akan tampil.

Kedua, pilih ‘Pengaturan’

Ketiga, kemudian akan muncul ikon kunci dengan kata ‘ Privasi dan Keamanan’, maka pilihlah.

Baca Juga : Cara Membuat Akun Telegram Pada Android, Lebih Mudah!

Keempat, klik pada deretan privasi ‘Waktu Terlihat’ disini kamu bisa mengatur siapa saja yang akan melihat status terakhir kamu.

Cara Sembunyikan Status Online di Telegram Cukup Mudah

Kelima, pilihan yang harus kamu klik yaitu ‘Tidak Ada’ supaya status Online tidak terlihat oleh siapapun. Kalau kalian memilih ‘Semua orang’ atau ‘kontak saya’ maka masih bisa terlihat status onlinenya.

Apa yang terjadi jika tidak ada status online pada telegram?

Kalau kamu sudah sembunyikan status online maka adapun perkiraan dilihat yang tertera sebagai berikut:

  • Terlihat belakangan ini
  • Terlihat seminggu yang lalu
  • Terlihat sebulan yang lalu
  • Tak terlihat sangat lama

Perlu kamu ketahui bahwa dalam menyembunyikan fitur sembunyikan status dilihat ini maka kamu tak akan melihat kapan seseorang terakhir dilihat. Oleh karena itu mereka hanya bisa melihat kamu sedang online kalau kamu bagikjan status terakhir yang sudah dilihat kepada semua orang tersebut.

Keenam, disini telah terpilih opsi ‘Tidak ada’ yang bisa melihat status online kamu. Pihak telegram memberikan ketentuan lagi setuju atau tidak dengan pengaturan tersebut.

Baca Juga : Aplikasi Chatting Android Terbaik Terbaru Banyak Penggunanya

Ketujuh, simpan dan pilih checlist pada kanan atas. Dengan aktifkan menu ini maka kamu juga tidak akan bisa melihat status online pada teman Telegrammu.

Demikian ulasan tentang cara sembunyikan status online di telegram yang sangat mudah. Bisa langsung kamu praktekkan pada aplikasi Telegram tersebut. Semoga informasi ini memberikan ilmu yang bermanfaat untuk kalian semua. Terima kasih

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *