Memilih beli tiket online bisa menjadi salah satu alasan yang tepat buat kamu yang suka bepergian luar kota yang nggak mau ribet
Dengan kemudahan akses internet, juga kemajuan teknologi kamu bisa membeli tiket online dari smarphone saja. Baik itu tiket pesawat, kereta api
Apalagi jika untuk keperluan mudik ya, kalau beli offline nanti akan bertemu yang namnya antrian panjang
Belum lagi kalo kehabisan tiket
Nah, untuk kamu yang berniat membeli tiket pesawat, kreta api secara online ada beberapa tips berikut ini agar aman dan bisa saja mendapat diskon jika kamu beruntung
Sebagai contoh, aku akan membeli tiket pesawat saja ya ( Aku ambil dari pengalaman pribadi )
Soalnya sama saja kok beli tiket pesawat maupun kereta secara online ini
Berikut ini cara beli tiket online ( pesawat, kreta api )
Langkah awal adalah menentukan jadwal keberangkatan. Jadi jika kamu mau beli tiket persiapkan hari atau tanggal keberangkatan kamu
Ini bertujuan untuk memberikan jeda waktu buat pesat tiket secara online agar tidak terlalu mepet dengan keberangkatan menghindari kehabisan tiket
Selanjutnya memilih maskapai, karena di tiap maskapai memiliki harga berbeda beda ya sesuai kelas yang di tawarkan
Juga kamu tentukan memilih transit atau tidak, pindah maskapai apa tidak. Nanti ada di rincian perjalanan. Jadi keuntungan membeli tiket online ini kita bisa melihat-lihat dulu planing perjalanan sehingga bisa menekan budget yang dinginkan
Kalau sudah barulah memulai berburu tiket mudah dengan memanfaatkan diskon
Apalagi kalau hari-hari besar menjelang liburan, harga tiket bisa naik turun jadi kamu haru selalu update harga ya
Sudah siap semuanya, barulah memilih aplikasi penjual tiket online yang terpercaya, yang sudah banyak di iklan kan di TV atau media masa lainya bisa menjadi testimoni yang bagus
Nah, misalnya kamu mau melakukan perjalanan seperti yang aku lakukan seperti daftar harga dan maskapai berikut ini
Ingat, gambar diatas hanya sebagai contoh saja. Karena untuk harga bisa berubah sewaktu-waktu. Jadi diatas bukan patokan yang pasti
Lakukan pengecekan tanggal keberangkatan, jam penerbangan. Dan lanjut ke pembayaran. Yang sebelumnya nanti akan diminta mengisi formulir biodata sesuai E-KTP
Isi saja dan lanjut pembayaran
Jangan lupa simpan bukti pembayaran, karena bisa dijadikan dokumen pening jika ada masalah nantinya
Samapi disini kamu sudah berhasil membeli tiket pesawat secara online
Sebagai tambahan tips saat beli tiket online
Adapun tips dari pengalaman aku saat beli tiket online, ada beberapa hal yang bisa kamu hindari
Membeli tiket di jam kerja. Usahakan membeli tiket di jam kerja jadi jika ada masalah bisa langsung komplain. Jangan memilih waktu pergantian hari. Misalnya mengakses di jam 12 malam
Kesulitan mengkases aplikasi atau website, ini bisa terjadi karena permintaan pembeli tiket yang banyak. Sehingga server tidak mampu menampung antrian yang banyak
Jadi bisa memilih jam-jam kerja yang sekiranya tidak banyak orang mengakses ke aplikasi atau website tiket online
Cara mendapat diskon saat beli tiket online, agar bisa mendapat diskon. Kamu bisa terus pantau promo-promo yang berlaku. Beda aplikasi bisa beda promo yang disajikan
Baca juga: Cara mengaktifkan kembali kartu yang Terblokir
Juga, kamu bisa membeli secara kolektif. Misalnya perjalanan sama keluarga membeli lebih banyak akan mendapat potongan. Jika dengan orang lain teman bisa beli bareng-bareng
Naha, mudah kan cara beli tike online step by step yang haru kamu persiapkan. Sampai disini dulu ya semoga bisa membantu