Registrasi kartu SIM ini sebenarnya sudah ada sejak dulu. Setiap pelanggan operator seluler diwajibkan mengisi biaodata sesuai kependudukan masing-masing
Bedanya, kalau dulu bisa diisi asal tanpa ada validasi data. Yang sebenarnya data ini cukup penting
Misalnya, jika kamu menggunakan kartu SIM sudah lama. Dan ada masalah, misalnya kehilangan kartu, diblokir karena alasan tertentu
Masih bisa dikembalikan lagi dengan informasi data yang kamu masukkan untuk daftar dulu. Informasi ini digunakan operator untuk mengecek keabsahan kepemilikan kartu SIM
Nah, terlepas dari permasalahan diatas
Saat ini peraturan sudah mulai diperketat. Dengan peraturan yang mewajibkan pengguna Kartu SIM mendaftar menggunakan data sesuai E-KTP
Jika tidak, kartu SIM kamu akan diblokir
Sayangkan jika kartu kamu diblokir? apalagi sudah nomor utama yang penting
Jadi, disini aku akan bahas bagaimana cara registrasi kartu SIM Simpati, AS, IM3, XL, Axis dan lainya. Beserta cara cek kartu sudah terdaftar atau belum
Karena, banyak juga yang mengalami gagal registrasi kartu SIM. Jadi, kamu nanti bisa cek agar lebih aman
Yang pertama, aku bahas bagaimana cara registrasi ulang kartu sim atau memang masih baru registrasi
Isi Artikel
Berikut ini cara registrasi kartu SIM Telkomsel
Registrasi ulang kartu SIM Simpati, AS
Dengan melalui menu SMS ketik: ULANG<space>no NIK E-KTP#no KK# kirim ke 4444
Contoh: ULANG 09876543#87654325#
Sedangkan untuk kartu perdana Telkomsel baru
Ketik: REG<space>no NIK E-KTP#no KK# kirim ke 4444
Tunggu sampai ada balasan berhasil, jika gagal bisa melalui website resmi Telkomsel registrasi secara online disini
Nanti ada 4 kolom dan isi semua kolom tersebut
Mulai dari yang pertama isi nomor kartu SIM kamu, selanjutnya isi nomor NIK E-KTP. Dan juga isi nomor KK di kolom ketiga
Sudah terisi, baru tekan tombol dapatkan password. Nanti nomor kamu akan mendapat SMS dari Telkomsel. Baru isikan password di kolom ke 4
Baru tekan verifikasi
Cara registrasi ulang kartu Indosat ooredoo
Sedangkan untuk regisrasi kartu Indosat bisa dilakukan secara online. Baik mau cek status kartu apakah sudah terdaftar
Atau mau daftar ulang kartu yang lama, dan juga tetntunya untuk kartu baru
Sama halnya dengan Telkomsel, kamu bisa mengunjungi situs resmi indosat disini. Yang nantinya akan tampil seperti gambar dibawah ini
Kalau sudah tampil, tinggal pilih saja
Mau pilih registrasi baru, cek nomor apakah sudah terdaftar, atau mau registrasi ulang kartu yang sudah ada
Misalnya mau registrasi baru, kamu masukkan saja nomor kamu
Terus pilih verifikasi, nanti akan diarahkan ke menu selanjutnya untuk mengisi data diri
Ikuti sampai selesai. Jadi cukup mudah ya
Berikutnya untuk registrasi kartu XL seperi dibawah ini
Registrasi kartu XL bisa dilakukan dengan 2 cara. Melalui oonline dan juga SMS dengan format
Ketik DAFTAR#NIK#nomorKK (harus sesuai dengan yang tertera pada KK) kirim ke 4444
Contoh: DAFTAR#123456868464859#5566778898375292647 kirim ke 4444
Sedangkan untuk pengguna lama, bisa melakukan registrasi ulang sebagai berikut ini format SMS nya
Ketik ULANG#NIK#nomorKK (harus sesuai dengan yang tertera pada KK) kirim ke 4444
Contoh: ULANG#1234567897252993#5566778884947302 kirim ke 4444
Kalau mau yang online, bisa langsung ke situs resmi XL disini. Nanti proses registrasi kartu SIM sama saja seperti kartu lainnya
Untuk kartu AXIS caranya sama dengan kartu XL untuk formas SMS. Jika ingin daftar online bisa dialamat resmi AXIS
Baca juga: Cara Cek Kuota Internet Telkomsel Sangat gampang
Jika masih merasa kesulitan, bisa datang ke galeri masing-masing kartu
Sampai disini, itulah cara registrasi kartu SIM baru maupun lama. Juga cara cek kartu SIM apakah sudah terdaftar atau belum
Cara ini cukup penting ya, agar kartu kamu tidak diblokir