Cara disable whatsapp di iPhone biar kamu tidak bisa dihubungi sementara waktu gaes
Nah, buat kamu yang mungkin lagi fikus dengan pekerjaan atau tugas sekolah
Pernah kan merasa terganggu dengan notifikasi WA atau mungkin lagi males chatingan di wa
Tenang, kamu bisa menonaktifkan WA sementara waktu atau permanen di iPhone kamu gaes
Berikut ini beberapa cara disable whatsapp di iphone yang bisa kamu lakukan
Isi Artikel
Cara disable whatsapp di iPhone
Ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk menonaktfikan wa di iPhone
Pilih mana yang kamu anggap paling mudah dan paling cocok dengan kondisi yang kamu alami
1. Cara menonaktif wa di iPhone notifikasi saja
Yang pertama ini kamu hanya menonaktifkan notifikasi saja. Jadi ketika ada pesan whatsapp masuk
Pesan tetap kamu terima, tapi tidak akan ada pemberitahuan sehingga tidak mengganggu kamu gaes
Jadi, orang yang kirim pesan ke kamu akan tetap ada laporan centang 2 sehingga orang lain tau kalau pesan masih kamu terima
Baca juga: Cara membedakan suara notif wa
Tapi belum kamu baca ya hehe
- Buka menu pengaturan/setting
- Kemudian pilih notifikasi
- Cari aplikasi WhatsApp
- Bagian izinkan notifikasi/allow notifikasi nonaktifkan seperti gambar dibawah ini
Dengan cara diatas, ketika ada wa masuk tidak akan ada notifikasi
Baik suara maupun getara. Untuk mengembalikan ke semula. Kamu tinggal mengkatifkan lagi seperti awal
Baca juga: Cara chat wa tanpa save nomor Android, iPhone, PC
2. Cara disable whatsapp di iPhone tidak bisa dihubungi
Buat cara kedua ini memang cocok buat kamu yang nggak mau keganggu sama WA
Bisa dibilang menonaktifkan sementara WhatsApp tanpa harus menghapus aplikasi
- Buka setting atau pengaturan
- Geser kebawah cari WhatsApp
- Klik biar kebuka di menu WA seperti gambar dibawah ini
Nah, seperti gambar kamu bisa menonaktifkan menu Background app refresh maka wa tidak akan masuk ketika kamu menutup aplikasi
Sedangkan jika kamu menonaktifkan bagian cellular Data, maka WA tidak akan menerima pesan walaupun kamu mengkatifkan paket data
Tapi tetap akan masuk jika kamu menghubungakn ke WiFi ya
Kamu bisa mematikan kedua menu tersebut gaes
Nah itulah Cara disable whatsapp di iPhone yang bisa kamu coba. Semoga bermanfaat